Menunjukkan Ukuran dalam Bahasa Inggris

Segala hal yang berhubungan dengan pengukuran pasti tidak akan pernah lepas dari angka dan satuan yang digunakannya. Seperti berat misalnya, kita biasa menggunakan satuan kilo untuk mengukur berat. Dan tahukah kamu jika high dan tall berbeda penggunaannya meskipun sama-sama memiliki arti tinggi. Berikut penjelasannya akan kita bahas dalam pembahasan mengenai cara menunjukkan ukuran dengan menggunakan bahasa Inggris.

Daftar Isi:

1 - Luas, Kedalaman dan Ketinggian

Dalam menunjukkan luas, kedalaman, serta ketinggian, kita tidak akan pernah lepas dari penggunaan kata seperti length, width, depth serta height dalam bahasa Inggris. Adjectives seperti long, wide, deep dan high juga bisa kita pakai untuk membicarakan luas, kedalaman, serta ketinggian.

  • The island is 12 miles long and 5 miles wide. "Pulaunya memiliki panjang 12 mil dengan lebar 5 mil."
  • We're travelling at a height of 10,000 metre above sea level. "Kami berjalan pada ketinggian 10.000 meter dari permukaan laut."
  • The statue is 3 metre high. "Patungnya memiliki tinggi 3 meter."
  • The zoo insists in the mammals having a pool at least 10 metre deep, 300 metre wide and 150 metre long. "Kebun binatang meminta agar hewan mamalia memiliki kolam kurang lebih sedalam 10 meter, lebar 300 meter dan panjang 150 meter."

Selain dari penggunaan long dan wide, kita juga bisa hanya dengan menggunakan by, ya, hanya menggunakan by.

  • The island is 10 miles by 5 miles. "Pulaunya memiliki panjang 10 mil dengan lebar 5 mil."

**Catatan: Untuk ketinggian, biasanya kita menggunakan tall untuk membicarakan manusia, bangunan, serta segala hal atau sesuatu yang bisa tumbuh she's very tall for her age. "Dia sangat tinggi untuk ukuran anak seusianya." Selain dari itu kita menggunakan high malah. They built high walls around the garden. "Mereka membuat dinding tinggi sekitar kebun."

2 - Berat dan Volume

Biasanya untuk menunjukkan berat kita menggunakan kata kerja weigh.

  • The engine is designed to take minimum space and weighs 55 kg. "Mesinnya dirancang untuk memuat ruang dan beban minimal 55 kg."

Dalam konteks membeli barang seperti buah-buahan, sayuran, tepung dan lain sebagainnya biasanya kita menggunakan frasa by the kilo atau by the satuan lainnya.

  • We buy rice by the kilo, which work out cheaper. "Kami membeli beras sekilo, sehingga lebih murah."

Sedangkan dalam menunjukkan volume biasanya kata kerja hold yang digunakan.

  • The bath holds 500 litre before it overflows. "Bak mandinya hanya bisa menampung 500 liter air."

3 - Frekuensi, Kecepatan dan Waktu

Ada banyak ekspresi yang bisa kita gunakan dalam menunjukkan frekuensi, kecepatan serta waktu dalam bahasa Inggris.

  • Frekuensi atau frequency: linen is changed weekly and the villa is cleaned twice a week. "Spray diganti setiap minggu dan villa dibersihkan dua kali seminggu."
  • Kecepatan atau speed: each time you fill the bath, the water flows in at the rate of 15 litre per minute through the cold tap and 12 litre per minute through the hot tap (when they are fully turned on). "Setiap kamu mengisi bak mandi, airnya mengalir 15 liter per menit melalui keran dingin dan 12 liter per menit melalui keran panas (dalam keadaan keran dibuka lebar)."
  • Waktu atau time: you could hire the boats by the hour, and so they took one and rowed on the lake. "Anda bisa menyewa perahu per jam, demikianlah mereka mengambil satu dan mendayung di danau."

Biasanya kita menggunakan artikel a/an atau per kalau kita membicarakan prices (harga) atau time (durasi) yang berhubungan dengan weights, speed dan time lainnya, bukan the.

  • This cheese is Rp64,000 a kilo atau Rp64,000 per kilo bukan Rp64,000 the kilo. "Harga kejunya Rp 64.000 per kilo."
  • It costs 20,000 rupiah an hour to rent a boat on the lake. "Untuk menyewa perahu per jamnya 20.000 rupiah."
  • The speed limit in towns in the UK is 30 miles an hour atau 30 miles per hour bukan 30 miles the hour. "Batas kecepatan kendaraan di kota-kota di Inggris adalah 30 mil per jam."
Nah, jadi seperti itu guys bagaimana kita menunjukkan ukuran dalam bahasa Inggris. "Apa masih belum paham?" Yuk, baca lagi dari awal.

Menunjukkan Ukuran dalam Bahasa Inggris
image credit: holger langmaier, pixabay
referensi: https://dictionary.cambridge.org/grammar/british-grammar/measurements 

Komentar

Posting Komentar