Masih ingat, dulu sensor yang pasti ada pada setiap tipe smartphone itu adalah proximity dan accelerometer. Namun, sekarang sensor gyro pun sudah menjadi standard tersendiri untuk ponsel pintar dewasa ini. Nah kebetulan, Kroketer akan menguraikan beberapa sensor pada smartphone beserta fungsinya.
1 - Proximity
Sensor yang berfungsi untuk mematikan layar ketika kita menerima telepon. Dengan begitu, saat kita menempelkan ponsel ke telinga kita, touchscreen akan secara otomatis tidak berfungsi.
2 - Accelerometer
Bisa dibilang ini sensor paling vital. Meskipun kala itu sensor ini hanya bisa ditemukan di smartphone brand ternama atau produk luar. Fungsinya sendiri adalah untuk mendeteksi dan mengukur getaran serta gerakan. Kegunaan paling mendasar dari sensor accelerometer sendiri bisa kita rasakan saat mengaktifkan mode rotasi layar otomatis antara landscape dan potrait pada smartphone kita.
3 - Gyro
Sama halnya dengan fungsi sensor accelerometer, namun sensor ini memiliki satu kelebihan lain yaitu tidak dipengaruhi oleh gravitasi, sehingga gerakan yang dihasilkan pun lebih halus.
4 - Gravity
Sebenernya Gravity, Gyro, dan Accelerometer adalah sensor yang memiliki fungsi yang hampir sama. Namun, yang membedakannya adalah dari segi kualitas atau kompatibilitasnya, kebetulan Gravity ini di bawah Accelerometer.
5 - Ambient Light
Berfungsi untuk mendeteksi pencahayaan di sekitar perangkat; sensor ini biasanya digunakan dalam fitur kecerahan layar otomatis.
6 - Ambient Temperatur
Seperti namanya, sensor ini berfungsi untuk mengukur tekanan udara.
7 - Barometer
Adalah sensor yang dapat mengukur tekanan atmosfer seperti mengukur seberapa tinggi keberadaan perangkat dari atas permukaan laut. Cocok nih, buat kamu yang berencana membuktikan ketinggian sebenarnya gunung tertinggi di Indonesia atau bahkan gunung tertinggi di dunia.
Baca juga:
Apa itu NFC? Inilah Kegunaannya
8 - Magnetic Field
Berfungsi untuk mendeteksi medan magnet. Aplikasi misscellaneous semacam "pendeteksi hantu" juga memanfaatkan sensor ini, mengingat fungsi lainnya yaitu mendeteksi sinyal elektromagnetik.
9 - GPS
Atau kependekan dari Global Positioning System. Sensor yang berfungsi untuk menentukan posisi pengguna dari hasil kalkulasi trigonometri berdasarkan sinyal dari satelit yang berhasil diterima oleh smartphone bersensor ini.

Komentar
Posting Komentar