Pro Newbie Harus Tahu Istilah Mobile Legend ini

Apakah kamu bermain game ini? Mobile Legends namanya. Hampir semua orang mengenalinya bahkan mereka yang tidak bermain game ini pun pasti tahu. Namun, apakah kamu mengenal semua istilah yang ada pada game ini? Seperti farming, CD, funneling, dan lain sebagainnya. Tenang, kamu sudah tepat berkunjung ke halaman ini; kita akan berusaha mengelaborasikannya.

1 - Jungler

Merupakan role atau peran yang dimainkan untuk mengontrol bagian hutan, untuk mendapatkan sejumlah objektif seperti turtle atau lord. Ketika push-rank sebuah tim wajib memiliki pemain yang berperan sebagai jungler, dan hero assassin  sangat cocok memainkan peran ini dengan spell retribution nya.

2 - Backdoor

Menyerang tower musuh tanpa bantuan minion atau creep. Strategi ini hanya bisa dilakukan oleh hero yang bisa menembak dari luar jangkauan tower musuh.

3 - Funneling

Funnel atau funneling adalah strategi dimana suport hero menahan creep hingga hard carry datang untuk mengambilnya. Lewat strategi ini, gold akan diberikan oleh hero carry bukan oleh hero support.

Baca juga:
Download PES PSP Patch 2018 BOLAJUParch2018.iso

4 - AFK

Istilah yang diadopsi dari permainan PC, DOTA. Karena AFK sendiri merupakan singkatan dari Away From Keyboard artinya si pemain sedang tidak ada di depan kendali yang berarti kalian bermain dengan kondisi tidak lengkap. Selain itu, ada juga istilah serupa yakni DC atau Disconected. Hampir sama dengan AFK dimana pemain keluar dari permainan game saat sedang berjalan.

5 - Farming

Adalah proses mencari Gold baik dari jungle atau pun merebut dari musuh yang melakukan kesalahan.

6 - CD

Merupakan singkatan dari Cool Down merupakan waktu jeda sebelum menggunakan item atau skill di dalam game. Saat Cool Down pemain harus menunggu beberapa saat sebelum bisa menggunakan kembali item dan skill nya.

Baca di Halaman Selanjutnya..


Komentar

Posting Komentar